Sebelumnya, Eilene menjahili Yomemi dengan prank donasi ala Mr Beast. Setelah insaf dan membantu para Vtuber kecil lainnya dalam salah satu kontennya. Eilene kembali melebarkan target konten donasinya kepada para streamer gamer perempuan Jepang yang sedang siaran langsung salah satu layanan siaran langsung secara daring, Twitch.
Namun sebelum itu, aksi donasi Eilene mengundang akun palsu yang menyamar menjadi diri Yomemi (akun YouTube tempat Eilene mengunggah konten) dan mengklaim bahwa dirinya adalah Eilene yang asli. Hal ini ditanggapi dengan memberikan klarifikasi langsung melalui video unggahannya yang amat salty namun lucu karena dibawakan dengan gaya khas Eilene.
Dikonfirmasi dari Eilene bahwa dirinya dapat membuat konten donasi seperti ini berkat bantuan dana dari sponsor yang diterimanya. Tidak tanggung, Eilene menggunakan semua uang sponsor yang diterimanya dan mendonasinya kepada para gamer perempuan Jepang yang sedang siaran langsung saat itu. Termasuk salah satu rekan Vtuber-nya yang sedang siaran langsung saat itu.
Natsumi Moe, salah satu Vtuber yang mahir berbahasa Inggris dan merupakan salah satu teman dekat dari Eilene juga dapat donasi oleh Eilene karena dirinya kala itu sedang mengadakan siaran langsung bermain gim. Moemi yang sempat dijahilin beberapa kali sebelum akhirnya Eilene menampakkan dirinya dalam chat siaran langsung Eilene dan mendonasikan uang yang telah ia janjikan. Moemi bahkan mengabadikan momen donasi tersebut dengan mengunggah konten miliknya pada kanal miliknya.
Donasi-donasi dari Eilene membuat banyak gamer cewek Jepang yang menjadi penerima donasi merasa kaget tak percaya bercampur senang. Moemi merasa amat senang meskipun sempat dijahili, dirinya bahkan berjanji membuat gambar photoshop untuk Eilene. Kalian bisa melihat seluruh ekspresi mereka yang mendapat donasi dari Eilene melalui video dibawah ini.