Seiyuu Osaka Ryota (33) dan Numakura Manami (31) mengumumkan pernikahan mereka di situs web resmi agensi mereka pada hari Rabu (23/10).
Dalam pernyataan yang dimuat dalam situs web agensi mereka masing-masing, sebagai seorang tokoh publik dan pendamping hidup, mereka akan mencurahkan diri masing-masing untuk menghormati satu sama lain dan akan berusaha untuk memberikan berbagai karya yang mengagumkan.
Osaka Ryouta terkenal dengan perannya antara lain Yuiga Nariyuki (Bokutachi wa Benkyou ga Dekinai), Maou Sadao (Hataraku Maou-sama!), dan Watari Ryouta (Shigatsu wa Kimi no Uso).
Sementara itu, Numakura Manami sendiri memerankan Ganaha Hibiki (The Idolm@ster), Endou Saya (Dagashi Kashi), dan Toudou Yurika (Aikatsu!).
Sumber : Oricon, Early Wing, Arts VisionΒ
Ditulis oleh Aditya Putera T.