Selamat datang kembali di Retro Corner, tempat untuk kalian para gamer yang ingin bernostalgia dengan gim lawas!
Kalian pasti sudah pada puas setelah melihat trailer terbaru dari remake Final Fantasy VII ini. Ya, pada Retro Corner kali ini kita akan kembali membahas Final Fantasy VII secara singkat beserta spin-off nya.
Pecinta gim RPG pastinya sudah tidak asing lagi dengan gim PS1 terfavorit sejagat raya keluaran Squaresoft ini (yang kini menjadi Square Enix), ini dia Final Fantasy VII. Gim ini merupakan seri Final Fantasy yang sukses memberikan plot yang sangat kompleks pada era 32-bit yang lalu. Di balik cerita klise mengenai karakter utama yang mencegah dunia dari kehancuran, fokus cerita mengenai masalah psikologis tiap karakter disini membuat cerita gim ini tampil memuaskan beserta karakter karakter yang memorable.
Kesuksesan gim tersebut tentu saja menghasilkan fanbase yang sangat besar sampai sekarang ini. Oleh sebab itu pihak Square Enix memperluas kisah Final Fantasy VII ini dengan memberikan banyak seri spin-off. Square Enix merancang spin-off ini tidak hanya dalam bentuk gim saja, tetapi juga dalam bentuk OVA dan movie. Universe dari Final Fantasy ini dikenal dengan nama Compilation of Final Fantasy VII.
Berikut ini adalah daftar Compilation of Final Fantasy VII yang disusun berdasarkan timeline ceritanya.
Before Crisis: Final Fantasy VII
Before Crisis: Final Fantasy VII dirilis untuk mobile phone khusus regional Jepang pada tahun 2004. Cerita gim ini dimulai pada 6 tahun sebelum cerita seri utamanya. Diambil dari sudut pandang Turks, sekumpulan sektor investigasi dari perusahaan industri Shinra Inc. yang berperang melawan grup eco-terorist AVALANCHE.
Crisis Core: Final Fantasy VII
Crisis Core: Final Fantasy VII dirilis untuk PSP pada tahun 2007. Gim ini merupakan direct prequel dari seri utamanya. Cerita dari gim ini berpusat pada Zack Fair, seorang pengguna Buster Sword pertama sebelum protagonis Final Fantasy VII, Cloud Strife. Ia merupakan anggota prajurit elit SOLDIER yang dalam pertempuran melawan pembelot afiliasinya, Genesis.
Last Order: Final Fantasy VII
Last Order: Final Fantasy VII dikemas dalam bentuk OVA (Original Video Animation) yang digarap oleh studio Madhouse dan rilis pada tahun 2005. Sebenarnya, seri Final Fantasy VII ini merupakan adaptasi dari post ending Crisis Core: Final Fantasy VII. Menceritakan tentang pelarian Zack dan Cloud dari desa Nibelheim, dan diselingi adegan yang diambil dari flashback Nibelheim Incident.
Final Fantasy VII
Seri inilah yang merupakan pusat utama dari kisah Compilation of Final Fantasy VII. Gim ini dirilis pada konsol PS1 pada tahun 1997. Cerita pada gim ini diambil setelah Zack mewarisi Buster Sword-nya kepada Cloud. Disini diceritakan bahwa Cloud menghianati Shinra dan bergabung dengan organisasi teroris anti-Shinra, AVALANCHE. Pada tahun 2015, gim ini dikabarkan akan mendapatkan proyek remake untuk PS4 dan sudah sekian lama belum ada kabar apapun mengenai progress dari proyek ini.
Final Fantasy VII: Advent Children
Final Fantasy VII: Advent Children merupakan 3DCG movie yang dirilis pada tahun 2005. Movie ini menceritakan kejadian 2 tahun setelah kejadian Final Fantasy VII, dimana planet Gaia sedang mengalami pemulihan akibat hantaman meteor yang dikeluarkan Sephiroth. Insiden tersebut menyebabkan munculnya penyakit Geostigma yang disebabkan oleh infeksi sel Jenova dan menyebar pada kalangan anak – anak. Disini Cloud bertugas untuk menghentikan trio Jenova (Kadaj, Yazoo, Loz) yang merupakan manifestasi fisik Sephiroth dan berusaha untuk membangkitkan Sephiroth.
Dirge of Cerberus: Final Fantasy VII
Dirge of Cerberus: Final Fantasy VII dirilis untuk PS2 pada tahun 2006. Cerita dari gim ini dimulai saat klimaks dari peristiwa Final Fantasy VII. Mengambil sudut pandang Vincent Valentine, seorang mantan Turks yang sedang diburu oleh pasukan rahasia bawah tanah Deep Ground SOLDIER disaat melakukan investigasi bersama Yuffie dikota Midgar sebelum terkena meteor. Tiga tahun kemudian setelah insiden Final Fantasy VII: Advent Children, Vincent bersama Reeve selaku anggota World Regenesis Organization berdedikasi untuk membantu memulihkan planet Gaia yang hancur setelah insiden tiga tahun lalu.
Itulah beberapa info terkait dari Retro Corner hari ini. Semoga dengan topik hari ini bisa menjadi panduan kalian untuk mengikuti urutan cerita dari Compilation of Final Fantasy VII. Adakah teman-teman Riscomrades sekalian yang merasa ada pembahasan yang kurang? Atau punya masukan, saran, dan ide untuk bahasan Retro Corner berikutnya? Seperti biasa, silakan sampaikan pendapat kalian pada kolom komentar di bawah ini, ya!
Sampai ketemu di Retro Corner berikutnya!
Tulisan ini adalah opini pribadi dari penulis, tidak mencerminkan pandangan umum Risa Media. Penulisan oleh Ivan Mahendrawan.