Sudah hampir 2 bulan berjalan setelah Ponimu Indonesia pertama kali dirilis pada tanggal 31 Juli 2018 lalu. Secara bertahap, Ponimu menambahkan konten-konten animenya. Pada awalnya, Ponimu hanya memiliki 3 buah judul saja, yaitu Project Itoh: Empire of Corpses, Higashi no Eden, dan Polyphonica.

Di awal bulan September ini, Ponimu kembali menambahkan lebih banyak konten. Di awal bulan, Ponimu menambahkan 3 buah judul yaitu:

  • Project Itoh: Harmony
  • Polyphonica Crimson S
  • Girls und Panzer

Namun selain ketiga konten tersebut, Ponimu juga menambahkan seksi Coming Soon yang menampilkan judul-judul yang akan tayang di masa depan. Bila kamu sudah menanti-nantikan judul lain dari Ponimu, bersiaplah karena tanggal 17 September ini Ponimu akan menambahkan lebih banyak lagi judul yang akan mereka tayangkan. Judul-judul baru tersebut adalah:

  • Tari Tari
  • Canaan
  • Higashi no Eden: King of Eden
  • Higashi no Eden: Paradise Lost

Keempat judul ini akan segera tayang di tanggal 17 September pada pukul 23:59 WIB. Kamu bisa langsung menonton keempat judul tersebut di situsnya di www.ponimu.com.

Selain keempat judul baru yang Ponimu tawarkan di atas, Ponimu juga masih memiliki 2 buah movie yang akan ditayangkan, yaitu Project Itoh: Genocidal Organ dan Maquia: When the Promised Flower Blooms. Tidak lupa 2 buah judul simulcast yang siap tayang di musim gugur tahun ini, jadi semakin banyak alasan untuk subscribe ke Ponimu.

Tentang Ponimu Indonesia

Ponimu Indonesia adalah sebuah situs streaming simulcast anime yang akan dibuka pada bulan Juli 2018 mendatang (tentatif). Situs ini akan memuat anime-anime legal yang dibawakan langsung dari Jepang dengan terjemahan bahasa Indonesia. Ponimu juga menawarkan layanannya dalam kualitas HD jadi para pengguna dapat menonton anime favorit mereka dengan kualitas terbaik.

Ponimu bekerja sama dengan penerjemah profesional yang akan mengerjakan subtitel anime yang tayang di Ponimu berdasarkan teks bahasa Jepang yang didapat dari komite produksi. Hal ini memastikan kualitas dari terjemahan yang baik serta ketepatan dari terjemahan itu sendiri.

Ponimu juga sudah memiliki hubungan yang baik dengan beberapa lisensor, diantaranya adalah Hakuhodo dan juga FCC. Ponimu juga sudah beberapa kali melakukan pendekatan ke pemilik lisensi besar seperti Production Reed, TV Tokyo, dan juga Aniplex.

Contact info:

PT Ponimu Indonesia