Pada kamis (6/12), Kondansha mengumumkan bahwa manga buatan Masakuni Igarashi berjudul Senryū Shōjo akan mendapatkan adaptasi anime pada musim semi mendatang. Kana Hanazawa akan membintangi adaptasi ini sebagai pengisi suara karakter utama.

Pada situs resminya www.senryu-girl-official.com, mereka telah menampilkan  promotional image dan key visual serta beberapa jajaran staff pada adaptasi anime ini.

Promotional image

Key visual

Seri ini akan diadaptasi oleh studio Connect. Masato Jinbo (Shomin Sample, Fate/kaleid liner Prisma☆Illya 3rei!!, Restaurant to Another World) akan mengarahkan dan mengawasi adaptasi ini. Sedangkan Maki Hashimoto yang akan menangani design karakternya.

Manga ini bercerita tentang Nanako Yukishiro dan Eiji Busujima. Nanako adalah gadis yang imut dan ceria tetapi ia hanya bisa berkomunikasi dengan menggunakan senryū (sejenis gaya puisi). Sedangkan Eiji adalah seorang anak laki-laki yang terlihat menyeramkan tetapi baik hati. Manga ini menceritakan kisah interaksi sehari-hari mereka dalam klub Sastra sekolah melalui 17 suku kata.

Igarashi meluncurkan manga ini di Weekly Shonen Magazine pada bulan Oktober 2016. Seri ini telah menghasilkan lebih dari 450.000 cetakan. Manga ini berada di peringkat # 16 dalam kategori manga cetak dari Tsugi ni Kuru Manga Awards tahun ini di bulan Agustus.

Sumber: ANN