Pada hari Minggu (25/2) ini, Crunchyroll menggelar acara pengumuman para pemenang dari ajang penghargaan Anime Awards yang telah diselenggarakan untuk kedua kalinya setelah tahun sebelumnya ajang ini pertama kali dilakukan. Pada tahun lalu, Yuri on Ice terpilih sebagai Anime of the Year dan mendominasi kategori-kategori lain yang dinominasikan. Nah, pada tahun ini, acara tersebut dilangsungkan di Montalban Theatre, Los Angeles, California. Boku no Hero Academia mencuri perhatian para penonton setelah berhasil keluar sebagai pemenang dalam sembilan kategori. Sementara itu, kategori yang paling dinanti-nati, Anime of the Year, menjadi milik Made in Abyss. Mari kita lihat daftar pemenang dari ajang penghargaan anime terbesar di Amerika Serikat tersebut:
Anime
Anime of the Year: Made in Abyss
Best Animation (Animasi Terbaik): Boku no Hero Academia (Musim 2)
Best Action (Anime Aksi Terbaik): Boku no Hero Academia (Musim 2)
Best Drama (Anime Drama Terbaik): Mahotsukai no Yume
Best Comedy (Anime Komedi Terbaik): Kobayashi-san Chi no Maid Dragon
Best Slice of Life (Anime Slice of Life Terbaik): Shoujo Shuumatsu Ryokou
Best Continuing Series (Anime dengan Seri Berlanjut Terbaik): Sangatsu no Lion
Best Score (Penyusunan Musik Terbaik): Made in Abyss
Karakter
Best Girl (Karakter Wanita Terbaik): Ochaco Uraraka (Boku no Hero Academia)
Best Boy (Karakter Pria Terbaik): Shouto Todoroki (Boku no Hero Academia)
Best Hero (Karakter Pahlawan Terbaik): Izuku Midoriya (Boku no Hero Academia)
Best Villain (Karakter Penjahat Terbaik): Stain (Boku no Hero Academia)
Lagu
Best Opening (Lagu Pembuka Terbaik): Peace Sign oleh Kenshi Yonezu (Boku no Hero Academia)
Best Ending (Lagu Penutup Terbaik): Ishukan Communication oleh Chorogonzu (Kobayashi-san Chi no Maid Dragon)
C.G.I
Best C.G.I (C.G.I Terbaik): Houseki no Kuni
Film
Best Film (Film Anime Terbaik): Kimi no Na wa.
Manga
Best Manga (Manga Terbaik): Sabishisugite Rezu Fūzoku Ikimashita Repo
Penghargaan Spesial
Industry Icon Award: Christopher Sabat
Distribusi perolehan:
– Boku no Hero Academia (termasuk Musim 2): 7
– Made in Abyss dan Kobayashi-san Chi no Maid Dragon: 2
– Houseki no Kuni: 1
– Kimi no Na wa.: 1
– Mahotsukai no Yume: 1
– Sangatsu no Lion: 1
– Shoujo Shuumatsu Ryokou: 1
– Lain-lain (Manga atau tokoh lain): 2
Ajang penghargaan Anime Awards kali ini diikuti oleh berbagai warganet secara daring serta penilaian juga dilakukan oleh 10 juri untuk kategori-kategori anime, dan khusus untuk manga, Crunchyroll mengundang 8 juri lainnya. Pemungutan suara untuk Anime Awards dimulai sejak awal bulan Februari lalu.
Apakah anime dan karakter yang kalian jagokan keluar sebagai pemenang?
Sumber: Siaran langsung Crunchyroll