Hai Riscomrades! Selamat datang kembali di Fetish Corner, di mana kita akan membahas segala sesuatu yang bisa memancing keluar keindahan lawan jenis. Di edisi sebelumnya, kita membahas tentang gaya rambut twintail alias kuncir ganda yang identik dengan kepolosan. Bahasan minggu ini masih ada kaitan dengan edisi sebelumnya bedanya kali ini kita akan membahas yang berlawanan dengan twintail, yaitu ponytail alias kuncir ekor kuda.

Ponytail merupakan gaya rambut wanita dimana mengambil semua rambut, kecuali rambut bagian depan yang diikat ke belakang layaknya ekor kuda dengan menggunakan ikat rambut atau pita. Model rambut ponytail ini, baik panjang maupun pendek, memang memberikan kesan kedewasaan dan tsundere. Gaya rambut ini sangat populer di Jepang, terutama di manga dan anime.

Di artikel ini, penulis akan membahas karakter yang berambut ponytail yang menarik perhatian bagi pencinta anime, di mana ada 10 karakter wanita dengan rambut ponytail-nya versi Risa Media. Siapa saja mereka?

Makoto Kino / Sailor Jupiter (Sailor Moon)

Makoto Kino merupakan siswi pindahan di SMP Azabu Juban, tempat Usagi dan Ami bersekolah. Ia menjadi siswi yang paling menonjol karena seragamnya yang berbeda, karena saat ia pindah, pihak sekolah tidak bisa mendapatkan seragam dengan ukuran yang pas untuk Makoto. Selain itu, ia memiliki sisi tomboi, atletis dan jago bela diri. Ia juga pintar memasak, rajin membersihkan rumah dan berkebun, serta memiliki hati yang lembut. Saat berubah menjadi Sailor Jupiter, ia memiliki kekuatan menciptakan dan mengendalikan energi listrik  melalui batu yang terletak di mahkotanya, “Kekuatan Halilintar” (supreme thunder).

Sagiri Ameno (Yuragi Sou no Yuuna-san)

Sagiri Ameno merupakan seorang ninja yang berasal dari desa Chuuma. Ia bergabung dalam pasukan ninja pembasmi iblis yang bertugas untuk membasmi hantu ataupun iblis yang mengganggu manusia. Ameno dikenal dengan keseriusannya dalam menjalankan misinya sebagai ninja selain itu ia merasa minder saat berpenampilan feminim dan enggan mendekati laki-laki, apalagi berpacaran dengan Kogarashi. Hal ini karena ia lebih sering masuk sekolah khusus wanita sejak TK.

Aoi Kiriya (Aikatsu)

Aoi Kiriya merupakan siswi Starlight Academy dan teman dekat dari Ichigo Hoshimiya. Dia bergabung dalam trio unit dengan Ichigo Hoshimiya dan Ran Shibuki bernama Soleil. Aoi merupakan gadis yang tenang dan cerah. Ia sangat pintar, memiliki pengetahuan dan kemampuan analisis yang tinggi, khususnya tentang idol. Aoi adalah orang yang menginspirasi Ichigo untuk menjadi idola, karena ia mengatakan bahwa ada aroma seorang idola dalam diri Ichigo.

Sasha Blouse (Shingeki no Kyojin)

Sasha Blouse merupakan pasukan resimen pengintai yang berasal dari Daupa, sebelah selatan Dinding Rose. Ia merupakan gadis yang ramah, memiliki selera makan yang besar, berpikir sederhana, dan eksentrik. Selain itu, ia dijuluki Gadis Kentang, karena ia ketahuan makan kentang tepat di depan Keith Shadis saat melakukan ritual peralihan di pelatihan akademi.

Akeno Himejima (Highschool DXD)

Akeno Himejima merupakan wakil ketua Klub Penelitian Ilmu Gaib, rekan sekaligus Ratunya Rias Gremory. Ia selalu tersenyum dan menunjukkan kepribadian yang elegan, namun saat bertempur ia berubah menjadi sangat sadis.

Ui Hirasawa (K-On)

Ui Hirasawa merupakan gitaris dari band Klub Musik Ringan Wakaba Girls dan adik dari Yui Hirasawa. Ia dikenal sangat terampil, berpengetahuan luas, dapat diandalkan dalam hal mengurus tugas-tugas rumah tnagga, dan sangat menyayangi kakaknya. Dalam bandnya, ia adalah gitaris ulung, hanya membutuhkan beberapa hari untuk mempelajarinya.

Sakuya Shirase (Idolm@ster Shiny Colors)

Sakuya merupakan seorang siswi di sekolah khusus perempuan. Dia sangat jago dalam bidang olahraga, dan juga unggul dalam bidang akademik. Penampilan yang cantik seperti model dan sikap seperti seorang pangeran, membuatnya sangat populer di antara para wanita. Dia adalah anggota dari unit L’Antica.

Yamato (Kantai Collection)

Yamato merupakan salah satu kendaraan militer terkuat yang pernah dibangun, kartu truf angkatan laut yang keberadaannya dirahasiakan. Yamato digambarkan sebagai pemalu dan bersuara lembut. Dia juga memiliki kecenderungan untuk berbicara dengan orang ketiga, dan dengan cara yang sangat sopan atau hormat.

Darkness / Dustiness Ford Lalatina. (Konosuba!)

Darkness adalah salah satu anggota party dari Kazuma yang memiliki sebuah fetish yang agak susah dipuaskan, dan juga dijelaskan. Dia adalah seorang Crusader dengan baju baja yang tebal dan badan yang kuat, membuatnya bisa menang walaupun melawan para pria. Namun, ada satu hal yang tidak bisa dilawannya, yaitu dirinya sendiri, seorang masokis yang selalu mencari kenikmatan dari rasa sakit dan rasa malu. Dia ingin supaya musuh menangkapnya dan melakukan hal-hal yang tidak senonoh terhadap dirinya.

Nanami Aoyama (Sakurasou no Pet na Kanojo)

Nanami Aoyama merupakan teman sekelas Sorata Kanda. Meskipun dia keras untuk Sorata, dia sebenarnya tertarik padanya. Ia rela meninggalkan rumahnya untuk menjadi pengisi suara tanpa persetujuan orang tuanya, dan harus hidup sendiri. Setelah dia mengalami kekurangan uang, serta menyadari bahwa Sorata dan Mashiro menjadi dekat, dia memilih untuk pindah ke Asrama Sakura yang lebih terjangkau untuk standar pelajar.

Tambahan

Oh iya, satu lagi karakter ponytail rekomendasi dari tim redaksi Risa Media.

Maskot Risa Media sendiri tentunya! Tentu saja kami tidak melupakannya.

Tulisan ini adalah opini pribadi dari penulis, tidak mencerminkan pandangan umum Risa Media. Penulisan oleh Deni Karisma.