Setelah lama diombang-ambing ketidakpastian, Toaru Project mengumumkan sesuatu yang baru di “Dengeki Bunko 25th Anniversary Fall Dengeki Festival”. Ya, musim ketiga Toaru Kagaku no Railgun akan segera hadir pada tahun 2019 mendatang.
Sama seperti seri anime sebelumnya, Tatsuyuki Nagai kembali berkolaborasi dengan studio J.C. Staff. Sejumlah pengisi suara dari seri anime sebelumnya kembali dihadirkan, di antaranya:
- Rina Satou sebagai Mikoto Misaka
- Satomi Arai sebagai Kuroko Shirai
- Aki Toyosaki sebagai Kazari Uiharu
- Kanae Itō sebagai Ruiko Saten
- Azumi Asakura sebagai Misaki Shokuhō
Meskipun sudah diumumkan dan key visual-nya, musim ketiga Railgun belum mendapatkan judul pasti. Sebagai perbandingan, Railgun musim kedua memiliki nama resmi Toaru Kagaku no Railgun S.
Toaru Kagaku no Accelerator Juga Mendapatkan Adaptasi Anime
Selain musim ketiga Toaru Kagaku no Railgun, Toaru Project juga mengumumkan satu lagi seri anime yang turut tayang di 2019 mendatang. Toaru Kagaku no Accelerator, arc ketiga seri Toaru, adalah adaptasi anime dari manga berjudul sama, yang terbit sejak akhir 2013 sampai saat ini.
Berbeda dengan seri Toaru lainnya, seri ini berfokus ke karakter Accelerator, yang diperankan oleh seiyuu kondang Nobuhiko Okamoto. Karakter Last Order diperankan oleh Rina Hidaka. J.C. Staff, studio yang juga memproduksi Toaru Kagaku no Railgun, juga akan memproduksi seri anime ini, dengan Nobuharu Kamanaka sebagai pengarahnya.
Tertarik menonton seri Toaru, tapi bingung mulai dari mana? Tak perlu risau, karena Risa Media telah membuat panduan khusus mengikuti seri Toaru. Jangan lupa, musim ketiga Toaru Majutsu no Index juga akan tayang di musim ini.
Sumber dari Anime News Network